Cara Pengembalian Barang Zalora

Apakah ada yang suka berbelanja di Zalora? Kebetulan saya suka berbelanja di Zalora, nah beberapa hari ini saya membeli celana jeans untuk kado suami tapi saying ukurannya kekecilan dan/kebesaran. Untuk kualitas sih produk yang dibuat Zalora memiliki kualitas yang bagus.

Enaknya di Zalora, ketika barang ga sesuai maka pembeli bisa mengembalikan barang ke merchant2 yang bekerjasama dengan Zalora. Berikut ini adalah merchant yang saat ini bekerjasama.

1. Indomaret

2. JNE

3. Kantor Pos

 

Pengalaman saya adalah pernah memakai Alfamart karena dulunya masih bekerjasama dengan Zalora, dan prosesnya juga gampang hanya memberikan barang retur ke Alfamart. Selanjutnya Alfamart akan mengembalikan barang ke Gudang Zalora dan biasanya proses pengembalian dana pun juga cepat.

Pengalaman kemarin, saya mengembalikan barang melalui Indomaret, agak susah karena kasir menginput/ memilih merchant. Nah disinilah permasalahannya, karena untuk pengiriman produk Zalora tidak tersedia di menu kasir Indomaret sehingga saya melaporkan hal tersebut ke Zalora (CS-nya).

Bersyukurnya, pelayanan Zalora bagus jadi saya ditelpon dan diberitahu jika mengembalikan barang retur cukup menyebutkan kode (nomor pelacakan) yaitu ZA(diikuti dengan angka). Akhirnya pengembalian barang sudah diterima.. yeayyy.

Selamat mencoba ya guys..

Comments

Popular posts from this blog

Cara Tambah Akun Bank di INDOPREMIER

Apakah Tarot benar?

Pengalaman Lupa E-FIN